Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Kanwil Kemenkum Kepri Gelar Upacara Bendera Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-117

IMG_9275.JPG

Tanjungpinang – Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-117, Kantor Wilayah Kementerian Hukum Kepulauan Riau menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat pada Senin pagi, 20 Mei 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran Kanwil Kementerian Hukum Kepulauan Riau serta jajaran Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kepulauan Riau.

Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Hot Mulian Silitonga, menyampaikan amanat Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia. Dalam amanatnya, beliau mengingatkan kembali tentang makna penting dari Hari Kebangkitan Nasional yang bukan hanya sekadar mengenang peristiwa sejarah, tetapi juga menjadi momen reflektif bagi seluruh anak bangsa untuk membangun masa depan dengan semangat persatuan, kemandirian, dan kemajuan.

Disampaikan pula bahwa 117 tahun silam, tepatnya melalui lahirnya Budi Utomo, bangsa Indonesia mulai menyalakan semangat kebangkitan—kesadaran kolektif bahwa kemerdekaan dan kemajuan harus diperjuangkan sendiri, tanpa bergantung pada kekuatan asing. Kini, semangat tersebut terus hidup dalam konteks yang lebih kompleks dengan tantangan seperti disrupsi teknologi, krisis global, hingga kedaulatan digital.

Dalam amanat tersebut, Menteri Komunikasi dan Digital menekankan bahwa Indonesia hari ini hadir sebagai mitra dialog yang terpercaya di kancah global berkat prinsip politik luar negeri bebas aktif, serta kebijakan pembangunan nasional yang menyeimbangkan antara pertumbuhan ekonomi dan keadilan sosial.

Upacara juga menyoroti berbagai capaian dan inisiatif strategis Pemerintah dalam 150 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran, mulai dari program makan bergizi gratis bagi jutaan anak Indonesia, layanan kesehatan gratis yang lebih inklusif, penguatan sektor ekonomi melalui pembentukan Danantara Investment Agency, hingga pembangunan pusat pelatihan vokasi dan AI Centre of Excellence di Papua. Semua langkah tersebut dilandasi semangat pemerataan, perlindungan sosial, dan transformasi digital yang inklusif.

Mengakhiri amanatnya, Inspektur Upacara mengajak seluruh peserta untuk meneguhkan kembali semangat kebangkitan nasional yang berpijak pada nilai-nilai kemanusiaan, persatuan, dan keadilan. Kebangkitan sejati, katanya, bukan hanya tentang gagasan besar, tetapi tentang langkah-langkah kecil yang nyata—dari perut yang kenyang hingga rasa aman yang dijamin oleh negara.

Dengan penuh khidmat, upacara Hari Kebangkitan Nasional di Kanwil Kemenkum Kepri menjadi momentum penting untuk menguatkan tekad dan semangat seluruh jajaran dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara melalui kerja yang profesional, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan publik.

IMG_9294.JPGIMG_9273.JPGIMG_9282.JPGIMG_9284.JPG

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI