Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Konferda INI Batam 2025: Kemenkumham Ajak Notaris Aktif Tingkatkan Kapasitas dan Kebersamaan

 Batam, 24 April 2025 – Ikatan Notaris Indonesia (INI) Kota Batam menyelenggarakan Konferensi Daerah (Konferda) pada Kamis (24/04), bertempat di Ballroom Hotel Nagoya Hill Batam. Acara ini mengangkat tema "Dengan Budaya Organisasi Menuju Profesionalitas dalam Melaksanakan Jabatan Notaris Senantiasa Menjalin Tali Persaudaraan dalam Indahnya Kebersamaan." Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Kepulauan Riau (Kakanwil Kemenkum Kepri) Edison Manik bersama Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Hot Mulian Silitonga, serta Kepala Bidang Pelayanan AHU, Rorif Desvyati.

Dalam arahannya, Edison Manik menyampaikan beberapa hal penting kepada para Notaris yang hadir. Edison Manik mengungkapkan bahwa saat ini jumlah Notaris di Provinsi Kepulauan Riau mencapai 268 orang, dengan 139 di antaranya berada di Kota Batam. Jumlah yang besar ini, menjadi tantangan tersendiri dalam menjaga kondusifitas serta persaingan sehat dalam layanan kenotariatan.

Edison Manik juga memberikan apresiasi kepada INI di Provinsi Kepri atas kekompakan dan kesolidan yang terus terjaga, meskipun dihadapkan pada berbagai dinamika beberapa waktu terakhir. Ia juga mendorong pengurus organisasi, baik di tingkat daerah maupun wilayah, untuk aktif menginisiasi kegiatan peningkatan kapasitas seperti sosialisasi, workshop, dan FGD, dengan bersinergi bersama Kantor Wilayah. Lebih lanjut, Kakanwil Edison Manik menekankan pentingnya peran Notaris dalam menyukseskan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Koperasi Merah Putih. Pemerintah menargetkan pembentukan 80.000 Koperasi Merah Putih di tingkat desa dan kelurahan, sehingga keterlibatan Notaris, khususnya yang memiliki sertifikasi Notaris Pembuat Akta Koperasi (NPAK), sangat diharapkan.

Ia juga menyampaikan bahwa ke depan akan ada pelimpahan kewenangan penjatuhan sanksi bagi Notaris dari pemerintah pusat kepada Kantor Wilayah, terutama terkait sanksi pemberhentian sementara. Konferda INI Kota Batam 2025 ditutup dengan sukses, ditandai dengan pemilihan dan pengukuhan susunan Pengurus Daerah INI Kota Batam serta Dewan Kehormatan Daerah Notaris Kota Batam yang baru. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat profesionalisme dan solidaritas antar Notaris, sejalan dengan semangat kebersamaan yang menjadi tema konferensi tahun ini.IMG_0381.JPG

IMG_0353.JPGIMG_0299.JPGIMG_0221.JPG

 

 

 

 

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
KEPULAUAN RIAU


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Daeng Kamboja, Tanjungpinang, 291225
PikPng.com phone icon png 604605   +628117709007
PikPng.com email png 581646   kanwilkepri@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kanwilkumham.kepri@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI

Statistik Kunjungan